Pancur Batu – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pancur Batu melaksanakan kegiatan bantuan sosial dengan menyalurkan paket sembako kepada keluarga warga binaan dan masyarakat sekitar yang membutuhkan, pada Jumat (22/11/2024) pukul 09.00 WIB. Kegiatan yang berlangsung di halaman depan Lapas Pancur Batu ini merupakan implementasi dari program akselerasi Perintah Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan.
Kalapas Pancur Batu, Nimrot Sihotang, menjelaskan bahwa bantuan sosial ini bertujuan untuk meringankan beban ekonomi keluarga warga binaan dan masyarakat sekitar. "Pemasyarakatan bukan hanya soal pembinaan di dalam Lapas, tetapi juga memperhatikan kesejahteraan keluarga mereka di luar dan kesejahteraan masyarakat sekitar. Ini bagian dari pendekatan humanis dalam sistem pemasyarakatan, yang memberikan dampak positif bagi masyarakat," ungkapnya.
Dalam kegiatan ini, Lapas Pancur Batu menyalurkan 55 paket sembako, masing-masing berisi 10 kg beras, 1 liter minyak goreng, 1 kg telur, dan 1 kg gula. Bantuan ini diberikan kepada 55 keluarga warga binaan serta masyarakat sekitar yang kurang mampu. Salah satu penerima bantuan mengungkapkan rasa terima kasihnya. "Kami sangat terbantu dengan adanya bantuan ini. Perhatian dan kepedulian dari pihak Lapas dan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan memberi harapan dan semangat bagi kami untuk terus bertahan," katanya dengan penuh haru.
Kegiatan ini melibatkan pejabat struktural, DWP Lapas Pancur Batu, CV. Aurel Barus/Pandawa, serta seluruh petugas Lapas yang terlibat langsung dalam mendistribusikan bantuan. Pihak Lapas berharap kegiatan ini tidak hanya memberikan bantuan materiil, tetapi juga mempererat hubungan emosional dan sosial antara keluarga warga binaan, masyarakat sekitar, dan Lapas Pancur Batu.
(Gayus Hutabarat)
0 Komentar